Kamis, 31 Desember 2015

Coretan Akhir Tahun 2015


zulfahmiadam.co.vu - Selamat Malam sobat. Tahun 2015 beberapa jam akan segera berakhir. Sebelum melewatkan tahun yang penuh dengan momen penting ini, saya ingin sekali menuliskan kilas balik peristiwa selama tahun 2015. Bisa dibilang Coretan Akhir tahun 2015, mungkin itulah yang sedang saya buat kali ini. Mungkin gak terlalu lengkap, hanya beberapa kejadian yang saya ingat.

► 26 Januari 2015

Tahun 2015 diawali dengan peristiwa duka yang amat dalam. Pagi itu hari senin tanggal 26, semua berjalan seperti biasa. Bangun pagi seperti biasa, sarapan seperti biasa, berangkat sekolah pun seperti biasa, Tak ada firasat apapun. Lalu saat hari mulai siang sebelum adzan dzuhur, ada telepon dari ibu kalo saya harus izin pulang kerumah. Lalu betapa kagetnya saya mendengar bahwa kakek saya meninggal. Innalillahiwainnailaihirojiun. Serasa tak percaya bahwa beliau tlah pergi meninggalkan kita semua. Memang kematian itu tak ada yang pernah tau kapan akan datang. Pada hari itu malamnya, dunia pun ikut menangis atas kepergiannya. Hujan gerimis mengiringi pemakaman. Sedih. Saya sebagai salah satu saksi dalam pemakaman tersebut hanya bisa menangis dalam hati karena susah rasanya tuk mengeluarkan air mata.

"Kulihat kau menghilang dari kami, Kita semua akan sangat merindukanmu, Dan rasa bangga masih terus ada, selalu membelamu."


► Februari - April 2015

Setelah diterpa dengan peristiwa duka yang amat dalam, saya disibukkan dengan persiapan menghadapi Ujian Nasional. Ini bukan tentang perjuangan, ini lebih kepada sebuah kisah dan rutinitas yang sering ditemui setiap kelas 3. Banyak kegiatan yang harus saya lakukan, seperti pendalaman materi, Try Out, ujian praktek, dan ujian sekolah.

► 4 - 7 Mei 2015

Yak, Ujian Nasional.. Mendekati pertengahan tahun. Saya melakukan uji nyali yang cukup menantang yaitu UN! Banyak orang yang histeris menjalankan UN. Entah itu karena belum siap secara fisik dan mental, atau takut nilainya jelek entar ga bisa masuk di SMA/SMK favorit, atau bahkan emang gak kuat ngerjainnya. Memang Ujian Nasional ini adalah salah satu jenis evaluasi yg dilakukan pada dunia pendidikan dan disesuaikan dengan standar pencapaian hasil secara nasional. Mau ga mau, harus mau. Siap ga siap, harus siap. Karena ini adalah final dari sederet ujian yang dilakukan pada setiap tingkat jenjang pendidikan. Huffft... Sungguh menegangkan sob!

► Juni 2015

Bulan juni minggu kedua kalo gak salah, pengumuman nilai asli Ujian Nasional. Sangat mendebarkan sekaligus menakutkan. Nilai yang menjadi tolak ukur untuk pendaftaran masuk SMA/SMK akhirnya diumumkan secara resmi. Awalnya sih panik, tegang ga karuan. Setelah mengetahuinya, hmm.. Alhamdulillah cukup bagus. Untuk pendaftaran masuk SMK bisa dibilang memenuhi syarat.

► 6 Juli 2015

Setelah melakukan pendaftaran online SMK tanggal 1Juli, Saya akhirnya lolos seleksi nem dan berhenti di posisi 74. Cukup memuaskan memang. Saya pun langsung melakukan daftar ulang ke SMK tujuan saya. Dan secara otomatis saya sudah diterima disana. Langkah menuju masa depan pun dimulai. Tantangan yang sebenarnya mulai berjalan. Yang saya butuhkan sekarang adalah persiapan menghadapi masa depan tersebut dengan tenang dan rendah hati. Harapan ini berjalan mulus tanpa hambatan. Timbunan asa yang sangat penting satu persatu kini mulai terjawab.

► 19 Juli 2015

Sejenak lupakan pendaftaran sekolah, karena Lebaran tahun ini saya merayakannya di Jawa. Saat hari raya Idul Fitri pertama kali dirayakan di kampung, semenjak satu dekade gak bisa lebaran disana. Rasanya kangenn sekali. Bisa dibilang ini adalah hari kesempurnaan. Karena saya mengetahui dia berada di dekat sini. Ada sebuah kesempatan untuk bertemu dia. Ketika harapan dan mimpi dulu pernah tercipta, kini menjadi kenyataan. Disaat perubahan ini begitu cepat, saya baru menyadari bahwa dunia ini begitu ketat. Salah satu mimpi saya mengenai hilangnya batasan dengan dirimu benar² terwujud di dunia nyata. Sayapun berusaha melepas semua kerinduan, melepaskan semua keluh kesah saya selama ini. dipisahkan kurang lebih tiga ribu hari dengannya membuat saya semangat menyambut dia. it's amazing day!

► 27 Juli 2015

Hari pertama sekolah di SMK. Seperti biasanya, hari pertama di sekolah pasti melakukan yang namanya MOS. Kegiatan pengenalan dan proses beradaptasi yang penuh dengan kegiatan konyol. Sebenarnya saya paling males ikut beginian. Tapi mau gimana lagi, ini udah bagian dari tradisi sekolah jadi harus dilakukan. Untungnya MOS di SMK ini bebas dari kekerasan, paling cuma teriak² gajelas gitu.

► 28 September 2015

Ini adalah hari yang lumayan terkenang. Kenapa saya sebut begitu? Karena pada tanggal ini saya pertama kali mencicipi Ulangan Online. Jadi ini adalah UTS tapi berbasis online. Nah, sekolah saya ini dulu kan mantan RSBI, jadi ulangannya menggunakan sistem Online. Sebenarnya ulangan dengan menggunakan sistem Online ini sudah berlangsung sejak setahun yang lalu.

► 8 November 2015

Mendekati akhir tahun, sebuah tindakan nekad yang saya lakukan untuk mereformasi blog ini. Dimulai dengan mengganti domain baru. Saat saya memutuskan tuk merubah domain, tentunya saya punya alasan. Sejak dari bulan puasa kemarin memang saya mempunyai gambaran kedepan bahwa blog ini harus melakukan reformasi kecil²an.

Hufft.. Capek juga ngetik sebanyak ini, Nah itu tadi sedikit kilas balik tahun ini. Mudah-mudahan ini dapat menjadi sebuah refleksi, paling tidak untuk saya sendiri. Akhirnya di antara sedikitnya tulisan saya di tahun ini, masih dapat saya rangkum untuk menjadi sebuah Coretan akhir tahun yang cukup mewakili atas segala yang terjadi sepanjang tahun 2015. Semoga tahun depan saya punya pengalaman yang lebih menarik lagi dan saya bisa lebih produktif dalam membuat sebuah karya.


Selamat akhir tahun 2015 sob! Keep writing!
Read More

Kamis, 24 Desember 2015

Second Anniversary

Hari ini, dua tahun yang lalu. Blog ini berdiri di atas kaki sendiri, berjalan dengan penuh tenaga perjuangan. Selalu bersama meski memang tak mudah. Selalu setia meski gejala write block kadang menghampiri. Terkadang waktu juga menjadi masalah utama, kesibukan di dunia nyata membuat saya terlena dan lupa mengurus blog ini.

Dua tahun sudah saya berusaha. Dua tahun sudah saya menjelajahi dunia blogger. Merajut tulisan yang tak pernah putus. Meyakinkan diri untuk tidak goyah, dan konsisten untuk tetap menulis. Dua tahun, bukan waktu yang lama untuk membangun sebuah blog. Sudah banyak perubahan yang cukup besar selama dua tahun ini. Dari tampilan, postingan yang lebih berisi, serta yang tak kalah penting adalah nama domain. Perubahan memang terasa cepat bila tak dirasakan.

 

Semoga kedepannya blog ini makin banyak memberi manfaat ataupun inspirasi. Dan makin banyak lagi postingannya yang ke index di mesin pencari, karena kemarin baru ganti domain, jadi situs saya ini harus beradaptasi lagi dengan Google ataupun search engine lainnya. Dan satu lagi, semoga blog ini mempunyai daya saing yang tinggi di ranah SEO. Karena memulai adalah tantangan, dan mewujudkannya adalah sebuah perjuangan.
Read More

Kamis, 17 Desember 2015

Empat Jam Seminggu

Ini hanyalah masalah waktu. Antara kesempatan dan peluang. Saat² dimana saya ingin berkarya, selalu ada yang mengganjal. Sebenarnya saya membuat tulisan ini tanpa alasan lain selain untuk menambah amunisi di kategori coretan dalam rangka reformasi blog, yaa sebuah reformasi.

Tulisan ini merupakan salah satu dari sekitar delapan draft posting yang sampai saat ini belum terselesaikan. Lagi² alasannya karena padatnya waktu sekolah ditambah dengan tugas yang tak pernah henti berdatangan. Dan kemarin, alhamdulillahUAS baru selesai dijalankan dengan nilai yang lumayan, tinggal nunggu ngambil rapot. Akhirnya saya sekarang bisa punya waktu lagi. Walaupun liburannya gak lama, tapi kan setidaknya ada waktu senggang.

Untuk kali ini saya ingin menulis sedikit tentang kerumitan yang saya hadapi untuk menyediakan waktu khusus ngeblog.
Jadi begini...
Senin sampai sabtu itu kan sekolah, dari jam pergi hingga sore. Maklumlah kurtilas, jam belajar diperbanyak. Belum kalau ada tugas yang kadang gak bisa diselesaikan dalam waktu sehari, kadang tiga hari, tujuh hari, bahkan dua minggu. Oh iyaa.. Kadang juga ada tugas diluar jam pelajaran. Kalau yang sekolahnya di SMK pasti pada tau lah.. Yak, disuruh jualan produk. Entah itu makanan, minuman, dan sebagainya. Harus dipasarkan dari warung ke warung. Duh, kebayang gak tuh seberapa lelahnya berjualan, kesana kemari. Katanya sih belajar jadi wirausaha, biar terbiasa nantinya. Okelah kalau buat belajar mah, dari tugas tersebut saya gak pernah mengeluh sedikit pun. Saya malah menikmatinya, karena ini dapat melatih saya bagaimana ingin mendirikan usaha dan memasarkannya.

empat-jam-seminggu.jpg width=

Nah, itu tadi sedikit cerita tentang kesibukan saya di sekolah. cukup padat memang tapi ya mau gimana lagi, udah kewajiban. Kembali tentang masalah waktu, dirumah demikian. Waktu dirumah kalau hari biasa hanya malam, kalau weekend cuma hari minggu. Biasanya kan yang lain hari sabtu libur, kita mah nggak, sabtu tetap masuk. Jadi saya punya waktu ngeblog bisa dikatakan hanya hari minggu doang. Biasanya saya ngeblog siang hari sekitar jam satu sampai jam empat. Itupun gak empat jam full, kadang ada aja gangguan. Sehingga bisa Bayangkan untuk ngeblog aja, saya hanya mempunyai waktu sekitar empat jam seminggu di hari minggu. Huufft.. Mungkin diakhir tahun ini, saya akan kembali aktif lagi. menambah postingan, lebih rajin blogwalking, dan melakukan perubahan.
Read More

Minggu, 22 November 2015

Di Penghujung Bulan

Inspirasi.. terkadang dia datang saat aku sedang sibuk. Terkadang juga dia datang saat aku sedang lelah. Tapi, saat aku ingin menuangkan inspirasi tersebut kedalam postingan, dia selalu menghilang. Tak pernah benar² nyangkut di ruang imajinasi. Dalam heningnya malam aku sempat bingung. Lalu tak lama kemudian, tiga pertanyaan pun akhirnya melintas di otak kanan.

Apa yang musti aku lakukan?
Kenapa saat dibutuhkan, inspirasi tak kunjung datang?
Apakah ini gejala write block?

Pertanyaan tersebut membuat semuanya makin tak karuan. Begitu banyak coretan besar yang pada akhirnya hanya menjadi sebuah draft yang terbengkalai. Aku terlena oleh tugas yang membludak. Sampai² aku lupa, bahwa aku ini seorang blogger. Kulihat sedikit waktu kebelakang, dua tiga posting terakhir selalu diterbitkan di tanggal tua. Nggak tau kenapa, akhir² ini aku mendapatkan inspirasi selalu di penghujung bulan. Apakah sebuah kebetulan, atau memang inspirasi terdapat di akhir bulan? Hmmm.. Entahlah.. Saat aku menulis ini pun, sebenarnya sudah termasuk penghujung bulan.

dipenghujung-bulan.jpg


Tolong, jangan pernah mengartikan lebih, ini hanyalah coretan. Niatnya sekedar refreshing ngilangin penat, sekalian pemanasan lagi karena dah lama ngga ngepost. Karena sebenernya aku ini sedang kehabisan ide. Barangkali kali ada yang mau nyumbang ide silahkan komentar. :lol:
Read More

Minggu, 08 November 2015

Menjajal domain baru

Selamat pagi sobat dimana pun kalian berada. Gimana kabar kalian? Semoga pada sehat selalu yah, kalaupun ada yang sakit atau ga enak badan semoga cepat sembuh. Aamiin.. Nah hari minggu ini emang hari yang tepat untuk ngeblog. Karena cuma hari ini saya bisa buka blog tersayang ini. Kalau hari biasa, banyak tugas yang tak henti berdatangan. Palingan kalau hari biasa saya hanya sekedar blogwalking ke beberapa blog tetangga, buat nambahin trafik pengunjung. Maklumlah blog saya lagi sepi pengunjung dikarenakan saya nya jarang ngepost.

Oke cukup intronya. Sesuai dengan judul diatas, saya jadi ingin cerita sedikit tentang pergantian domain yang baru saja saya lakukan. Jadi begini ceritanya, kebetulan pengunjung blog lagi sedikit, saya juga jarang bikin postingan. Sempat kepikiran untuk mengganti domain dari dulu. Ketika ada momentum seperti sekarang ini, sayapun nekad merubah domain blog ini. Kenapa saya bilang nekad? karena ganti nama domain banyak resikonya. Mulai dari trafik pengunjung anjlok sampai harus bersaing ulang di mesin pencari. Tapi menurut saya sih ga masalah, karena ini bisa dibilang penyegaran biar saya lebih semangat lagi ngeblognya.

Sebelum mengganti domain, saya terlebih dahulu melakukan observasi domain gratis di internet. Untuk pergantian nama domain yang pertama kalinya, saya pakai yang gratisan dulu. Setelah melakukan observasi, sekian banyak layanan domain gratis yang bertebaran di internet, akhirnya ketemu juga domain yang simple dan cocok untuk blog saya, yaitu domain co.vu. Domain co.vu adalah salah satu layanan gratis buat ngerubah domain lama jadi domain co.vu dan domain tersebut lumayan SEO (Search Engine Optimization) friendly. Akhirnya situs saya yang tadinya beralamatkan zulfahmiadam.heck.in sekarang menjadi zulfahmiadam.co.vu


domain-baru.jpg 
Terlihat lebih keren dan indah bukan?


Saat saya memutuskan tuk merubah domain, tentunya saya punya alasan. Sejak dari bulan puasa kemarin memang saya mempunyai gambaran kedepan bahwa blog ini harus melakukan reformasi kecil²an. Dimulai dengan mendominasikan postingan karya coretan ketimbang informasi umum, terus merapihkan navigasi, dan sekarang mengganti nama domain. Mungkin kedepannya akan ada lebih banyak perubahan yang akan terjadi di blog ini. :)
Read More

Minggu, 25 Oktober 2015

Bagaimana Mengelola Stress?


Selamat malam sobat MWB.. Kali ini saya ingin membagikan tips Bagaimana Mengelola Stress? Bagi sebagian orang, stres itu adalah hal yang sangat mengganggu dan tekanan hidup saat ini hampir dialami oleh semua orang. Nyatanya bagi sebagian orang kondisi ini bahkan bisa sangat membahayakan kesehatannya. Nah Bagi kamu yang sedang mengalami stress, cobalah teknik 4A berikut ini :

  • Avoid unnecessary stresss

  • Jika kondisi anda penuh dengan stresssor, maka anda dapat berusaha untuk mengeliminasinya.
    1. Hindarilah orang-orang yang membuat anda stress. Ini dapat dilakukan dengan membatasi komunikasi dengannya atau juga meminimalkan frekuensi pertemuan.
    2. Hindari topik yang membuat anda stress. Bila pembicaraan di grup anda sudah mengarah pada topik tersebut, anda lebih baik mengganti topiknya. Bila tidak bisa, maka anda tidak harus terus bertahan di sana untuk mengikuti pembicaraan tersebut.
    3. Buatlah daftar prioritas. Mungkin yang membuat anda stress adalah begitu banyak hal yang ada di kepala anda. Dengan membuat prioritas anda dapat menghindari hal-hal yang tidak perlu.

    Tetapi, tidak semua stressor dapat anda hindari. Ada hal-hal yang walaupun sudah anda hindari tetap saja seperti menghampiri. Nah kalau sudah begitu, anda dapat mencoba cara lain.

  • Alter the situation

  • Kalau anda tidak dapat menghindari sebuah situasi, cobalah untuk mengubahnya. Temukan hal-hal yang dapat anda ubah agar permasalahan tersebut tidak lagi muncul di masa yang akan datang.
    1. Jadilah asertif. Bila ada seseorang atau sesuatu yang anda rasa mengganggu, cobalah untuk mengkomunikasikannya dengan sopan dan terbuka, karena ada sebagian orang yang tidak sadar kalau dirinya sebenarnya mengganggu, dan butuh untuk diberi tahu.
    2. Bersedialah untuk kompromi. Bila anda minta orang lain untuk berubah, maka anda pun bersedia untuk melakukan hal yang sama
    3. Atur waktu anda dengan baik. Anda dapat mengubah situasi anda dengan mengatur waktu anda. Dengan demikian anda dapat menjadi lebih fokus dan tidak terlalu menuntut diri anda sendiri.

  • Adapt to the stressor

  • Jika anda merasa sudah mencoba menghindari stressor atau juga mengubah keadaan tapi tidak bisa juga, cobalah untuk mengubah diri anda.
    1. Ubah cara pandang anda terhadap masalah. Cobalah untuk melihat suatu masalah dari perspektif yang lebih positif, misalnya manfaat yang dapat diambil dari suatu kejadian yang tidak menyenangkan.
    2. Sesuaikan standard anda. Jika anda seorang perfeksionis, anda akan mudah stress karena standard yang ketinggian. Buatlah standard yang masuk akal untuk diri anda dan kalau bias, breakdown standard itu menjadi langkah jangka pendek yang dapat anda lakukan.
    3. Lihat sisi positif dari diri anda. Menyesali sifat-sifat negatif anda dapat membuat anda bertambah stress. Karena semua orang punya kelebihan dan kekurangan, maka fokuslah pada sisi positif anda dan terus berkarya.

  • Accept the things you can’t change

  • Ada banyak hal yang tidak dapat anda hindari mau pun anda ubah. Kalau sudah begitu, berusahalah untuk menerima. Penerimaan memang bukan hal yang mudah. Tetapi untuk jangka panjang, penerimaan lebih baik dari pada terus berkonfrontasi dengan hal-hal yang tak dapat anda ubah.
    1. Jangan coba untuk mengontrol apa yang tak bias anda control. Misalnya, perilaku orang di sekitar anda. Bila tidak dapat anda ubah, lebih baik anda menerimanya sebagaimana anda menerima bahwa gula itu manis dan sambel itu pedes.
    2. Lihatlah perjalanan anda. Bahwa anda masih bisa bertahan sampai saat ini merupakan suatu karunia yang membuat anda semakin kuat. Seperti lagu Kelly Clarkson, what doesn’t kill you makes you stronger.”
    3. Bicarakan dengan orang yang tepat. Anda butuh untuk menceritakan situasi anda pada orang lain demi mendapatkan penerimaan.
    4. Belajar untuk memaafkan. Terimalah bahwa kita hidup di alam ketidaksempurnaan dan kita sendiri juga tidak sempurna. Semua pernah melakukan kesalahan. Jadi, lepaskan diri anda dari energy negative dengan memaafkan.

Itulah beberapa tips yang bisa kamu lakukan, yang mungkin selama ini kamu kurang memperhatikan atau kurang menyadari akan fungsi kegiatan-kegiatan kecil seperti diatas untuk mengelola Stress. Semoga bermanfaat.

© Source | Dengan perubahan seperlunya
Read More

Rabu, 07 Oktober 2015

Mencicipi Ulangan Online

Selamat malam sob. Gimana kabarnya semua? Semoga kedaaan kalian selalu sehat. Alhamdulillah malam ini saya nyempetin buku blog sederhana ini. Seperti yang sudah kalian baca diatas, saya ingin bercerita sedikit tentang pengalaman pertama mencicipi ulangan online.

Jadi begini ceritanya, Minggu kemarin saya baru saja mengikuti UTS dari tanggal 28 sampai 3. Nah, sekolah saya ini dulu kan mantan RSBI, jadi ulangannya menggunakan sistem Online. Sebenarnya ulangan dengan menggunakan sistem Online ini sudah berlangsung sejak setahun yang lalu. Perlu saya jelaskan terlebih dahulu, Sistem Ulangan Online ini berupa halaman web dinamis, yang dibuat menggunakan pemrograman PHP, yang dibuat oleh guru. Karena saya masih anak baru, seminggu sebelum UTS seluruh kelas X termasuk saya disosialisasikan dengannya yang namanya Ulangan Online, diruang aula. Saat guru menerangkan tentang ulangan online, dalam hati saya sempat beropini, "Duh, kayaknya nih ulangan online agak ribet dah. Segala harus log in lah, inilah, itulah.."

ulangan-online.jpg

Hari ulangan pun tiba, dengan berbagai persiapan yang agak matang. Saya menyakinkan diri untuk bisa. Setelah nunggu beberapa menit, peserta ulangan boleh masuk ke lab. sesuai nomor yang disediakan. Posisi saya di paling ujung pinggir deket guru pengawas, bisa dibilang kurang strategis untuk ulangan. Tapi ya mau gimana lagi, resiko namanya huruf terakhir. Saat ulangan banyak kendala yang saya hadapi, tapi ada satu yang sangat menonjol yaitu, jenis soal ulangannya pilihan ganda! Bayangkan sob, pilihan ganda! sensasinya kayak UN aja dah.

Hari demi hari ulangan dilewati, dengan nilai yang belum bisa memuaskan jiwa ini. Rasanya ingin terus berusaha lagi untuk mendapatkan nilai terbaik. Semoga aja kedepannya saya bisa lebih baik lagi, karena ini masih tahapan awal dari yang paling awal untuk menjemput masa depan!
Read More

Kamis, 24 September 2015

Selamat hari raya idul adha 1436 H

Selamat pagi sobat. Alhamdulillah ya, kita masih diizinkan bertemu dengan Hari Raya Qurban ini. Sepertinya, cuma dari rangkaian kata ini yang bisa saya sampaikan dari postingan saya yang terkadang tak terjaga. Melalui tulisan ini saya mohon maaf yang sebesar-besarnya pada kalian semua, apabila masih banyak kesalahan. Air tak selalu jernih, begitu juga ucapan saya. Semoga di hari raya ini, Allah SWT selalu memberikan kemudahan, berkah, rizki, dan kesehatan tentunya pada kita semua.

xosys-idul-adha.jpg


Akhir kata saya dan keluarga mengucapkan Selamat hari raya idul adha 1436 H. Minal aidin wallfaidin. mohon maaf lahir dan batin. Selamat Qurban sob!
Read More

Senin, 21 September 2015

Lepas kendali, menjawab tantangan

Wajar bila saat ini aku bahagia, langkah menjemput masa depan berjalan mulus tanpa hambatan. Timbunan asa yang sangat penting satu persatu kini mulai terungkap. Tapi ada beberapa hal yang harus aku perhatikan dalam menyusun sebuah impian. Salah satunya adalah sebuah tantangan. Banyak sekali tantangan dan rintangan saat aku mulai melangkahkan kaki di sana. Jika sebelumnya aku tak pernah aktif di berbagai kegiatan atau sejenisnya di masa lalu. Kini, baru dua belas hari beradaptasi, aku mulai dihadapkan dengan tantangan yang cukup rumid, dikarenakan aku harus lebih aktif memecah masalah yang tak akan pernah berhenti berdatangan. Maklumlah kurtilas, harus lebih mandiri dan disiplin.

garislurus.jpg 


Oya aku Jadi teringat, dua minggu yang lalu aku sempat menyelidiki sebuah kenyataan disana. Bahwa, kebanyakan orang lebih pintar menyalahkan seseorang tanpa memikirkan kesalahannya sendiri. Bukan maksud merendahkan, tapi ini memang fakta di lapangan. Banyak orang pintar tapi bodoh, pintar hanya dari segi akademis. Sedangkan sikapnya slengean, Begitupun sebaliknya. Aku jadi semakin heran, padahal dulu di sekolah dasar gak gitu² banget, kok sekarang di sekolah tingkat atas malah begini. Hmmm.. :?

Dulu aku terlalu nyaman mencari ilmu di swasta, sampai lengah dan membuat sebuah kesalahan yang lumayan nyeleneh. Semenjak membuat kesalahan tersebut, aku jadi selalu patuh sama yang namanya peraturan. Namun sekarang aku benar² merasakan kembali menjadi anak negeri. Peraturan bernafaskan religi yang dulu sering aku terapkan kini jarang dipakai. Diriku mulai menomorduakan peraturan. Ikatan dengan berbagai macam aturan perlahan putus. Jiwa ini mulai lepas kendali dan tak terarah, tuk menjawab berbagai tantangan baru yang semakin rumid dan kompleks.
Read More

Minggu, 23 Agustus 2015

Dia dalam aku

Harapan dan mimpi dulu pernah tercipta, kini menjadi kenyataan. Disaat perubahan ini begitu cepat, kita baru menyadari bahwa dunia ini begitu ketat. Salah satu mimpiku mengenai hilangnya batasan antara kau dan aku benar² terwujud di dunia nyata. Setelah aku melakukan pencarian tak berujung, dengan hasil yang minim. Hanya fb, twitter, foto, dan pin yang kutemukan. Bukan wujud aslinya. Aku sempat putus asa mencari kau. Ku pikir tidak akan pernah bertemu denganmu lagi untuk selamanya, tapi Sang Pencipta berkata lain. Aku dipertemukan kembali dengannya. Sungguh sebuah pencapaian yang amat sangat membahagiakan. :)

Akupun berusaha melepas semua kerinduan, melepaskan semua keluh kesah ku selama ini. dipisahkan kurang lebih tiga ribu hari dengannya membuatku semangat menyambut dia. Serumpun harapan muncul kembali di benak, dan baru percaya teori yang menyatakan bahwa dunia ini begitu sempit. Entah kenapa diantara beribu-ribu pulau di indonesia, gedung-gedung tinggi di kota besar, dan diantara perumahan yang banyak pilihan, dengan jutaan sifat manusia yang tak sama, tapi pada kenyataannya dia-dialah yang justru aku temukan. Saat itu juga jiwamu merasuk ke dalam tubuhku dan bersemayam di dalam hati, dan tak ingin lari tinggalkan tubuh ini.

dia-dalam-aku.jpg

Serasa dunia ini, dengan hadirnya kau, sudah tidak lagi terasa bulat seperti yang dikatakan Columbus, tetapi sangat datar. Beberapa untaian perkataanmu memiliki sejuta makna. Ada ambigu pada pagi ini, tak seperti biasanya aku mendalami kata² mu dengan mudah, namun kali ini aku belum bisa menterjemahkan kata² mu yang cukup kompleks.

Aku sangat beruntung karena duniaku penuh dengan orang² besar di dunianya masing-masing, karena dia-dialah sumber inspirasi dan sumber semangat tanpa batas. Meresapi harapan di penghujung pertemuan, menyakinkan bila dari awal bersama pasti akhiran nya juga akan bersama. Sebelumnya aku tidak pernah merasakan nikmatnya sebuah pertemuan. Berbagai pertemuan dalam kehidupan ku ini, tentunya akan aku simpan dalam imajinasi agar dapat menjadi referensi untuk menciptakan peluang di masa depan. Dan pada hari itu juga aku sudah menemukan apa itu makna kebahagiaan. Menurutku, kebahagiaan itu merupakan akar setiap harapan besar.

TJVZ
19.07.15

Read More

Senin, 17 Agustus 2015

Selamat HUT Ke-70 Republik Indonesia!

Hari ini bergema dimana-mana kemeriahan peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia. Dari sabang sampai merauke, di kota maupun desa. Biasanya peringatan hari kemerdekaan diawali dengan upacara bendera merah putih, dan dilanjutkan dengan lomba ini dan itu. Tak pandang usia, suku, agama, dan ras yang berbeda. Walau postur tubuh, warna kulit, rambut, mata dan hidung yang tak sama. Kita semua merayakan HUT Indonesia.

Melangkah di usia baru, adalah suatu tantangan yang baru juga untuk indonesia. 70 tahun hidup diantara senang dan susah, senyuman dan air mata, adalah hiasan yang cukup indah bagi bangsa.

Saya segenap dari rakyat biasa di Indonesia mengucapkan Selamat HUT ke 70 REPUBLIK INDONESIA!

70th-indonesia.jpg


Semoga Indonesia makin canggih lg khususnya di bidang teknologi, informasi dan komunikasinya. Agar saya makin semangat ngeblognya hehe.. Dan untuk para pelajar di seluruh indonesia, semangat lah menjemput masa depan kalian karena perjalanan kita masih panjang. Ayo belajar!
Read More

Minggu, 09 Agustus 2015

Cerita perjuangan masuk SMK Pengkolan

Assalamualaikum.. Selamat malam sobat MWB, sekarang saya mau nyeritain tentang saya yang baru aja keterima di SMK yang katanya favorit se-Kabupaten Bekasi. Nama SMK nya yaitu SMK Negeri 2 Cikarang Barat atau orang biasa bilang SMK Pengkolan. Mulai dari awal perjuangan daftar dulu kali yak.




Jadi begini ceritanya, saat pendaftaran Online kemarin sempat ada kejadian yang cukup menegangkan sob. Pas saya sudah daftar kan tinggal memantau nama aja ya di situs tersebut. Apakah naik, turun atau bisa jadi tersingkir. Semacam ada persaingan dari beberapa aspek yaitu nilai un, tempat tinggal dan prestasi gitu dah.. Nah pas hari ke 3 nama saya sempat hilang di situs tersebut. Waduhhh.. Saya sempat panik sekali bung.. Udh senang-senang ya 2 hari berturut turut bertahan eh malah hilang.. Padahal kan nilai UN saya masih punya daya saing nya. Nah maka dari itu Saya langsung tuh komplain ke admin nya, di Twitter lebih tepatnya. Katanya saya terkena pembatasan zonasi gitu waduh.. Saya langsung pusing. Rasanya seperti di PHP-in. Kalau tau gak bisa masuk karna kuota terbatas untuk yang zonasi kenapa gak dari awal aja ga masuk. Wahh pokoknya perasaan campur aduk. manaaan udah malem lagi ngeri juga ini. Terus besoknya saya datengin sekolah nya eh emang bener katanya ada batasan gitu lah gak ngarti juga saya.. Yaudah lah saya hanya bisa pasrah. Mau gimana lagi yaa. Setelah dari situ itu saya diantar sama bapak saya langsung nyari alternatif SMA. Kata bapak saya "yaudah lah dam.. Kalau ga jodoh mah, cari aja yang lain. Daftar di rexit (SMAN 1 Cikarang Barat) aja ya? Gapapa ga bareng ama kakak" saya hanya mengiyakan saja perkataan bapak. Saya udah pasrah sebenernya mau masuk mana aja dah yang penting lanjut sekolah pikir saya waktu itu.

Ehh.. Keajaiban pun terjadi sob! Jadi pas saya sedang mau daftar di SMAN 1, Kata si petugas nya nama saya status nya masih terikat/terdaftar di SMKN 2 Cikarang Barat. Lah saya langsung kaget, tadi kan namanya sudah ilang, kok sekarang ada lagi..? Sungguh aneh tapi nyata.. Kata petugas nya kalo mau daftar SMA tersebut, status yang terikat itu harus dibatalkan gitu. Lah.. Jelas gamau lah, wong saya malah pengennya mau masuk SMK 2 Kok malah disuruh batalin. Akhirnya weh saya ga jadi daftar di rexit ntu.. Yaa kalau sudah rezeki mah gak bakalan kemana-mana. Muehehe.. :D

Setelah dicek kembali ternyata memang benar nama saya muncul lagi di situs PPDB Online tersebut.. Alhamdulillah hirobbil'alamin.. Saya dan orang tua saya sangat bersyukur telah diberikan jalan yang terbaik sama Allah SWT.

Kenapa saya sangat bersyukur masuk SMK Pengkolan daripada masuk rexit...? Jawabannya hanya satu yaitu rexit itu semacam tempat reuni, karena banyak teman smp saya yang daftar di situ. Ya saya jelas tidak mau masuk situ karena ntar ketemunya dia lagi dia lagi. Saya mau cari suasana baru aja masuk SMK Pengkolan. Hahahah :v

Nah setelah itu ditutup lah pendaftaran nya dan saya bertahan di posisi 74. Waw lumayan untuk ukuran seorang saya di jurusan akuntansi. Abis itu melakukan daftar ulang, dan sampai lah masuk hari pertama MOS. Bisa dibilang saya adalah satu-satunya orang yang diterima di SMK Pengkolan tersebut yang berasal dari SMP saya. Jadi saya benar-benar sendirian masuk situ ga ada temen barengan satupun. Padahal pas daftar ada satu dua teman lah yang daftar juga tapi ga ada yang keterima. Apalagi Teman dekat saya juga tidak masuk disitu.  Dikarenakan KK nya waktu itu masih daerah jakarta, jadinya ga bisa ikut daftar Online :v sedih juga..

Pada saat hari pertama masuk, ya selayaknya anak Sekolah kalau masuk SMK tuh harus melewati Masa Orientasi Sekolah alias MOS. Awal MOS disini saya bingung. Kata pihak sekolah MOS ini kalian di tempatin perkelas dulu yang disebut dengan BM (Saya sendiri sampe sekarang gak tau apa itu singkatan nya :D) gak langsung per jurusan. Tapi anak-anak  yang ada di BM ini bukan berarti akan sekalas sama kalian nanti, jadi setelah MOS ini kalian akan kembali dipencar. Jadi saat MOS ini satu BM diisi dari berbagai macam jurusan.

Bagi saya, MOS itu adalah hal yang paling membosankan pada saat awal masuk sekolah. Disuruh inilah itulah dan banyak hal konyol lainnya. Serasa dipermainkan lah pokoknya. tapi ya dengan berat hati saya ikutin aja semua prosesnya. Sehabis MOS barulah di bagi perkelas. Dari BM 10 cuma ada 3 orang dari 40 yang sekelas sama saya dan saat itu saya masuk di kelas AK 2. Kelas yang kelak akan saya tempatin sampai lulus nanti. Karena kalau SMK tidak ada acara pindah² kelas.

Di jurusan akuntansi cowoknya cuman 11 cewenya 100an. Gila kayak dikerubung! Antara menang banyak ama kalah jumlah.. :| Tapi gak papa lah.. Jadikan pengalaman saja. Hari demi hari kamipun berkenalan satu sama lain. Untuk di kelas saya sendiri ada 3 cowoknya termasuk saya. Pada awalnya sih saya malu-malu karena cuma bertiga cowoknya tapi lama-kelamaan terbiasa juga.

Jujur awal masuk SMK ini saya rasanya seperti salah masuk jurusan. Karena gak ada pilihan lain jadi saya di masukin gitu aja ke SMK 2 ini. Waktu itu saya diberikan arahan oleh bapak saya untuk masuk SMK akuntansi aja sekalian bareng di SMK kakak. Oya btw kakak saya juga sekolah disini lebih dahulu ngambil jurusan TKJ. Katanya biar bisa bareng juga kalau berangkat dan pulang nya. Dan memang saat setelah lulus SMP kemarin saya benar-benar tidak tahu mau lanjut kemana. Saya waktu SMP terlalu terlena dengan keadaan. Sampai lupa mempersiapkan masa depan. Baru dah pas mepet² bapak saya menjabarkan rancangan masa depan untuk saya, salah satunya ya harus masuk SMK akuntansi itu. Katanya kalau mau jadi pengusaha harus tau tentang penghitungan. Yaudah lah alhasil seperti ini jadinya.

Oke kembali ke cerita, Di X AK 2 pun awalnya saya ngerasa gak nyaman banget cuyy.. Karena saya ngeliat banyak banget cewek-cewek yang tampangnya sangar-sangar gitu aja pokoknya. Cuma beberapa aja yang lumayan seger.. :v Serasa masuk kelas khusus perempuan :v Takut banget saya masuk kelas itu. Saya lebih sering di luar waktu itu. Tapi lama-kelamaan ternyata X AK 2 tak seburuk yang saya kira. Banyak juga yang mukanya cuek plus jutek tapi ternyata mereka baik banget dan akhirnya saya mulai terbiasa berada di X AK 2. Wali kelasnya juga baik sekali. Semoga saja ke depannya saya betah dan bisa beradaptasi lebih baik. 

Yak, mungkin segitu aja ya cerita perjuangan masuk SMK Pengkolan. Ini cerita saya, mana cerita mu?

   
Read More

Rabu, 22 Juli 2015

Sedikit Perdamaian di Angkatan Enam

Selamat malam teman seperjuangan di masa putih biru! Gimana kabar kalian semua...? Saya harap kondisi kalian sehat selalu. Pertama-tama saya ingin mengucapkan selamat kepada kalian semua angkatan enam yang telah diterima di SMA/SMK impian. Pun yang ketolak SMA/SMK impian, jangan bersedih hati. Di mana pun kalian melanjutkan jenjang pendidikan selagi kalian mempunyai skill yang bagus, Insya Allah emas tetaplah emas. Iya kan? Iyaa dong.. Tetap saya ucapkan selamat! Kalian hebat! Saya tidak menyangka kita semua akan segera merasakan atmosfer masa putih abu-abu yang kata banyak orang merupakan masa yang paling indah. Semoga kita semua diberikan kekuatan dalam menjalani hari-hari baru di jenjang tertinggi wajib belajar selama 12 tahun ini. Aamiin..

Hari ini saya ingin mempersembahkan sebuah tulisan khusus untuk teman seperjuangan dulu di masa putih biru. Mumpung masih dalam suasana lebaran, tidak ada salahnya saya untuk  menyatakan permohonan maaf secara terbuka. Karena saya merasa ini penting untuk disampaikan. Saya menuliskan ini dari desakan beberapa rasa yang tiba-tiba memenuhi ruang kerja kepala. Seperti masih ada tanggung jawab terakhir untuk segera menyelesaikan kisah ini dengan ucapan yang baik. Kalau kata kebanyakan anak organisasi, "Masuknya baik-baik, keluarnya pun harus baik-baik juga." Yaa.. Atau sebut saja, saya terlalu malu untuk meminta maaf secara terang-terangan kepada kalian semua angkatan enam. Jadi, saya putuskan untuk menulisnya saja di blog pribadi saya, barangkali ada di antara kalian yang gak sengaja khilaf membuka blog ini dan membacanya.


Entah berapa ribu jam yang lalu, kita pernah bertikai, lalu membuat perpecahan. Jarak pun timbul di antara kita. Persatuan mulai retak gara-gara ada suatu hal terjadi. Sangat disayangkan hanya karena masalah pribadi bisa membesar hingga masing-masing dari kita harus memilih pihak mana yang harus dibela. Pada akhirnya peristiwa ini banyak memakan korban. Entah berapa banyak hati yang telah saya lukai. Saya memanglah biadab yang tak tahu diri. Saya sungguh menyesali perbuatan ini. Maka dari itu, izinkan saya untuk mempersilahkan pena di tangan berbisik pelan lewat tulisan ini agar semua terasa lega dan bebas. Saya harap ini bisa mengobati rasa sakit hati kalian atas perbuatan saya selama tiga tahun menapaki masa putih biru ini. 




MAAF.  




Itulah kata yang ingin saya ucapkan selama ini. Kenapa baru sekarang? Yaa bisa dibilang karena saya harus mengumpulkan keberanian yang tinggi agar siap dengan balasan apa pun yang akan saya terima. Jujur saja, saya masih jarang sekali meminta maaf kepada orang yang mungkin pernah saya sakiti hatinya. Saya memanglah seorang pecundang yang tidak pantas untuk dikenang. Saya memang tidak layak untuk menjadi bagian dari angkatan ini, saya merasa tidak layak untuk memakai jaket kebanggaan angkatan enam.


Manusia memanglah tempat bersalah. Begitu juga dengan saya. Entah sudah berapa banyak kesalahan yang saya perbuat selama mengenyam pendidikan di masa putih biru yang lalu. Tapi kan yang namanya hidup pasti ada suatu titik dimana kita mengalami perubahan. Perubahan inilah yang selalu diharapkan menuju ke arah yang lebih baik lagi dari sebelumnya, baik yang ada di luar maupun yang ada di dalam diri kita sendiri. Kita semua telah berubah seiring berjalannya waktu, yang tadinya masih putih biru sekarang udah putih abu-abu, yang tadinya masih diaterin sekolahnya sekarang udah pada bisa bawa motor sendiri, yang tadinya jomblo sekarang masih jomblo juga sekarang udah punya gandengan, dan masih banyak lagi saya tak bisa menyebutnya satu per satu. Yang ingin saya tekankan di sini adalah setiap manusia pasti berubah. Kalau tak pernah berubah, mungkin dia bukan manusia. Setiap manusia sejatinya selalu berproses untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Begitu pula dengan saya, Mungkin hari kemarin bukanlah saya hari ini. Maka dari itu saya ingin meminta maaf dari lubuk hati saya yang terdalam. 

Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf.. Maaf..

Entah harus berapa juta kali saya harus mengucapkan maaf yang tulus kepada kalian semua atas perbuatan saya yang selama ini sudah membuat gaduh angkatan enam. Saya benar-benar menyesali perbuatan saya yang telah melampaui batas selama berada di masa putih biru. Saya tak tahu lagi harus berbuat apa selain dengan tulisan ini, saya harap kalian semua mau memaafkan seorang pendosa kelas berat ini. Saya lelah atas segala bisikan-bisikan di kepala untuk segera menyelesaikan beban pikiran ini.

Maafkan semua kesalahan saya karena terlalu mengikuti ego tanpa memikirkan perasaan orang lain. Maafkan saya karena telah melakukan ini semua. Sekali lagi saya mohon maaf yang sedalam-dalamnya kepada kalian semua. Mohon terima lah permintaan maaf saya ini agar sedikit demi sedikit beban masa lalu yang saya tanggung ini berkurang. Saya biarkan semuanya tercurah di sini agar kalian bisa mengetahui bahwa saya mengakui segala kebodohan saya dan memohon maaf atas keterlambatan permintaan maaf saya. Semoga kita semua selalu dilindungi dari segala sesuatu yang membahayakan diri sendiri maupun orang lain.


Terima kasih banyak telah membaca surat ini sampai habis, bisa dipastikan kalian adalah orang yang rajin tingkat tinggi. Terima kasih juga buat yang sudah sudi memaafkan saya. Itu tandanya kalian masih memiliki hati yang bersih dan sehat. Sekali lagi terima kasih yaa.. Kurang lebihnya mohon dimaafkan..



Sekian.







Sincerely,


TTD


Zulfahmi Adam


Read More

Jumat, 17 Juli 2015

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1436 H

Selamat pagi semua. Alhamdulillah akhirnya kita semua bisa bertemu lagi dalam suasana lebaran. Sungguh suatu pencapaian dan kemenangan bagi kita setelah menahan segala godaan sebulan penuh. Untuk menyambut hari kemenangan ini marilah kita saling memaafkan.

xosys-idul-fitri.jpg

Mungkin perkataan saya, perilaku saya, sifat saya ataupun tindakan saya dimasa lalu telah menyakiti kalian semua. Karena kesalahan itu manusiawi, maka dari itu di hari raya ini saya mohon maaf yang sebesar-besarnya pada kalian semua, yang di dunia nyata maupun di dunia maya, yang jauh maupun yang dekat, yang kenal banget maupun yang kenal sebatas nama. Semoga di hari kemenangan ini, kita semua sudah dihapus dosa-dosa yang telah lalu.

Akhir kata saya mengucapkan Selamat hari raya idul fitri 1436 H, mohon maaf lahir dan batin.

Read More

Rabu, 08 Juli 2015

Menjemput Masa Depan

Masa depan hidupku tak bisa kurasakan saat itu, Saat aku masih polos. Dulu aku melakukannya karena keinginan, tapi sekarang sebuah kewajiban yang tak boleh ditinggalkan. Masih teringat saat aku menginjak kelas lima, guru ku pernah berkata "Jadikanlah pengalaman sebagai dasar dari masa depanmu." Sekarang aku baru mengerti maksud dari perkataan tersebut, saat kita ingin mengejar masa depan hal pertama yang harus disiapkan adalah pengalaman. Sejak saat itu aku terus mencari pengalaman. Dari pengalaman tersebut, aku mulai berkembang dan selalu mempunyai harapan.


Aku memiliki sebuah ruangan istimewa di dalam khayalan. Setiap kali aku ingin membuat harapan, aku selalu datang ke tempat tersebut. Saat mereka bertanya mengapa harus tempat ini lagi, aku hanya bisa terdiam, tak bisa dijelaskan dengan ucapan, hanya bisa dijabarkan dengan kata². Menurutku tempat ini lebih dari sekedar ruangan, tempat inilah yang membuatku mengetahui apa itu rasa sakit, yang membuatku bersemangat menjalani hari, dan yang membuat hidupku berubah.

Dalam perjalanan menuju masa depan, aku memiliki keyakinan penuh terhadap kebebasan. Menurutku, dunia ini tak sesempit tempat kita tinggal. Dunia ini sangat luas, Kita harus terus mengikuti masa depan yang sudah tersusun, karena yang serius ga akan pernah gagal. Itulah yang membuatku bergairah menjemputnya.

Setelah aku keterima disana, langkah menuju masa depan dimulai. Tantangan yang sebenarnya mulai berjalan. Yang kubutuhkan sekarang adalah persiapan menghadapi masa depan tersebut dengan tenang dan rendah hati. Karena aku yakin pasti ada hari dimana semua misteri masa depanku akan terungkap. Hari dimana aku bisa menyatukan seluruh harapan. Itulah yang kusebut menjemput masa depan yang indah.

Read More

Selasa, 30 Juni 2015

Bosan Tidur

Sudah cukup lama aku tertidur, tanpa disadari banyak mimpi yang sudah tercipta. Selama aku hidup di alam bawah sadar, hampir tak ada batasan antara kau dan aku. Ini bukan apa yang selama ini aku tulis di pikiranku. Pada mulanya aku melakukan ini dengan mudah. Sampai pada hari ke tiga puluh enam aku merasakan hal aneh, awan kelabu pada malam itu sangat terasa. Hawa dingin merangkul begitu erat. Harapan baru yang telah dibuat terjatuh pada malam itu dengan sayap patah disebuah tempat yang sangat sepi, sunyi, dan tenang.

bosan-tidur.jpg

Memang ku akui manusia itu ga akan pernah bisa mengalahkan kesepian, termasuk aku. Kadang kesepian itu datang pada saat aku ingin tidur. Dimanapun aku tidur rasa kesepian pasti selalu menghampiri. Itulah yang membuat tidur ku tak nyenyak dan terasa sangat membosankan.

Aku tak bisa terus menghindar, aku harus terus lari menjemput masa depan yang sudah menanti. Walau sekalipun harus ditemani oleh rasa kesepian tersebut. Karena mataku ini jarang terjaga. Sesekali terbuka hanya untuk meratapi masa lalu, karena sudah banyak rekan yang kini telah menghilang dari peredaran, meninggalkan hidupku. Satu pertanyaan, Dimanakah kebahagiaan itu berada? entahlah. Terakhir aku merasa bahagia delapan puluh dua hari yang lalu saat bertemu dia, itupun di dalam mimpi.

Sebuah mimpi panjang yang penuh makna dan refleksi diri. Semalaman aku menjelajahi mimpi tersebut sendiri, menyakinkan diri bahwa kesepian yang menghantuiku pasti akan berlalu. Ingin sekali mengungkapkan khayalanku hari ini, tapi aku belum tau caranya. Sampai pada penghujung mimpi ini, semua kebahagiaan yang ada di dalam diriku ini perlahan musnah. Ingatan tentang aku, dia, dan mereka mulai lenyap. Dan disaat aku terbangun, aku sudah siap untuk dilupakan.

Read More

Selasa, 16 Juni 2015

Cara download film melalui UC Browser

Selamat malam semua! Akhirnya setelah hampir 2 bulan saya vakum ngeblog buat persiapan UN, saya sekarang balik nulis lagi! yeay! Sebenernya sih setelah UN banyak waktu luang, tapi karena ada project ikut lomba nulis cerpen untuk nyari kesibukan dan itung² nambah pengalaman, jadi ya gitu deh, ga sempet dan baru sekarang kesampaian.



Sehabis UN lewat setiap hari serasa hari minggu, tenang dan bebas. Saat libur gini enaknya sih cari hiburan, seperti nonton. eits... yang dimaksud disini nonton film loh bkn yang lain. Tapi, saat kita pen nonton ke bioskop eh taunya ga ada ongkos. Nah, maka dari itu daripada ke bioskop buang² duit mending download film dan nonton di rumah, itung² hemat lah. makanya sesuai dengan judul diatas, hari ini saya ingin berbagi tips yang sangat berguna bagi kalian yang sering dilanda bosen dan pengen banget nonton film. Oke daripada basa basi gajelas langsung aja, disimak sob.

  1. Yang pertama dan yang utama adalah saya menganjurkan kalian menggunakan Uc browser karna ada penyimpanan berkas online yang mempermudah proses mendownload tanpa rasa khawatir berhenti di tengah jalan dan enaknya lagi saat proses download bisa dijeda (pause). Kalau belum punya silahkan download dulu.
  2. Lalu cari di mbah google film apa yang ingin di download. Sebagai contoh saya ingin mendownload film Lord of the rings.


  3. setelah itu ikuti prosesnya.



  4. Kemudian muncul seperti yang dibawah ini, klik unduh cloud.



  5. Selanjutnya saya sarankan pilih disimpan di stasiun transfer karena kapasitas penyimpanan datanya lebih luas yaitu 4GB tapi hanya bisa disimpan sementara dalam jangka waktu 7 hari. Sedangkan kalau disimpan di Udisk berkas disimpan permanen tapi kapasitasnya hanya 2GB.



  6. Tunggu proses menyimpan berkas film di Unduh Cloud.



  7. Lalu buka folder dan klik unduh.



  8. Berkas film akan terunduh, tunggu beberapa menit. Pastikan koneksi internet kalian lancar dan kuota internet masih banyak. Jika sedang ada kesibukan lain, kalian bisa juga menjedanya (pause) dan bisa dilanjutkan kapanpun.



Oh iya karna saya baik hati, saya kasih saran beberapa situs yang enak bgt buat download film tanpa melewati adfly, dan filmnya pun kualitas High dengan size kecil ga nyampe 1GB. berikut situsnya :

  1. aunul.com
  2. bioskopkita.com
  3. starmovies.ml
  4. fzmovies.net
  5. coolmoviez.co

Huh, lumayan capek juga nulis segini. Nah itu tadi Cara download film melalui Uc browser. gimana sob? sangat mudah bukan? kalau ada yang mau bertanya silahkan komentar di bawah ini. Semoga ini bermanfaat bagi kalian yang masih awam.


UPDATE!


pada bulan Juni 2016, pengguna UDisk di seluruh dunai mendapat pemberitahuan bagi siapa saja mereka mencoba mengakses cloud. Pemberitahuan ini pada dasarnya menyatakan bahwa layanan sedang dimatikan dan mengingatkan pengguna untuk menyimpan cloud mereka ke disk lokal sebelum tanggal shutdown. Meskipun ini tampak mengerikan, tidak jarang browser berhenti mendukung fungsi-fungsi tertentu. Untuk alasan apa pun, UC Browser memutuskan untuk menghentikan layanan ini.


UPDATE TERBARU!!


Mulai tanggal 15 September 2016, layanan UDisk di UC Browser RESMI DITUTUP. Tidak ada yang tahu mengapa UC Browser menghentikan layanan cloud nya. Jadi..... Karena tips ini menggunakan layanan UDisk untuk bisa download dengan aman dan stabil otomatis tips ini sudah tidak berlaku lagi.


Sekian dan Terima Kasih atas perhatiannya.


Read More

Minggu, 24 Mei 2015

TJOOTJY HATY

Saat pertama kali aku memandangmu
Pancaran tubuhmu silaukan mataku
Kau bagaikan jamur yang tumbuh liar di jantungku
Yang memaksaku tak bisa lepas dari mu
Besarnya obsesi di dalam khayalanku
Rasa penasaran yang selalu membara
Entah sampai kapan pun juga

Aku coba menjauh dari waktu
Harapan telah dibutakan oleh waktu
Menunggu dan memandangimu, itu terlalu berlebihan
Terlalu banyak ilusi yang ada di dalam keheningan

Ini bukan pantun ataupun sebuah lagu
Hanya lubang di dalam hati
Aku curahkan perasaan ini
Yang sangat sulit kutahan lagi

Mencoba diam walau hanya sejenak
Ketika tahu bahwa kau hidup di dunia yang serba ada
Sedang aku hanya di dunia yang sederhana
Perbedaan itu melahirkan rasa tak enak
Seperti air dan minyak yang sulit bersatu

Sedari awal aku sudah sadar
Aku terlalu larut,
Aku terlalu kagum,
aku terobsesi dalam hingar bingar keindahan dirimu
Mencari kata dibalik embun
Yang kini telah menghilang
Di perpisahan nanti

Mungkin kau tak peduli akan tulisan ini
Dan mungkin kau tak akan pernah kenal siapa aku
Karna dari dulu kamu memang tak peduli
Tak ada lagi yang dapat kutulis setelah kita semua berpisah
Tapi kamu bisa menemukan tulisan ku disini
Karna ini yang terakhir untuk mu

Read More

Minggu, 17 Mei 2015

Di akhir dilema

30 menit sudah Abidin duduk di bangku kelasnya. Mendengar pengumuman dari gurunya tentang tur perpisahan. "... dan sekali lagi, acara ini tidak wajib untuk diikuti." tutup gurunya. Abidin menarik nafas sejenak, dan membuangnya seketika. Batinnya masih labil ketika ia harus memilih ikut atau tidak dalam acara tur perpisahan sekolah. Sedangkan ia tidak punya dana yang cukup. Ia masih teringat peristiwa tak terlupakan satu tahun lalu saat sebagian uangnya harus dikorbankan untuk study tour.

Masih berkerumunan dengan banyak orang, untuk alasan yang bisa di mengerti. Sebuah rincian tour perpisahan telah terpampang di mading kelasnya.

"Masa cuma ke kawah putih doang sampe 460? ga bisa lebih murah apa?" bentaknya dalam hati.

Abidin merasa dilema apakah harus ikut apa tidak. Apakah ia harus mengambil sebagian uang tabungannya lagi yang selama ini dikumpulkan untuk membeli motor. Ia tidak terbiasa mengalami hal seperti ini, dan ia punya prinsip seminimal mungkin tidak menyusahkan orang tuanya, yang hanya bekerja sebagai buruh serabutan.

"Sudahlah Din, jangan terlalu dipikirin. Inikan cuma masalah tur." sambar Dinda, sahabat dekat Abidin.
"Kamu tau dari mana aku lagi mikirin tur?" tanya Abidin sambil menatap Dinda.
"Dari Adi, aku udah denger semua keluhan mu tentang tur. Lagipula, sejak awal Pak Agung menjelaskan masalah tur perpisahan, aku melihat dari raut wajahmu kau tampak bingung dan cemas." lanjut Dinda dengan yakin.
"Hmm.. Aku hanya lelah kalau aku harus mulai dari awal lagi. Aku tidak punya cukup dana untuk ikut." dengan nada datar.
"..." Dinda hanya terdiam. Dengan wajah yang bertanya-tanya.

***



Beberapa hari kemudian, Dinda menyempatkan diri menemui Syifa di kelas sebelah yang ahli dalam menemukan solusi. "Syif, kamu dah tau kalo Si Abidin ga ikut tur?" tanya Dinda.
"Belum. emang kenapa? Dia beneran ga jadi ikut?" jawab Syifa.
"Katanya, dia lagi kekurangan dana, jadi ga bisa ikut. Sebagai seorang sahabat yang solid, karna tur perpisahan ini kan cuma sekali, aku ingin sekali membantunya. Tapi, ya gitu deh.. Aku ga bisa bantu seutuhnya, aku butuh dana patungan. Gimana, apakah kamu setuju?"
"Emangnya kenapa dia ga punya cukup uang?" Tanya Syifa, dengan nada heran.
"Katanya sih, dia lelah kalau harus mulai dari awal lagi. Sepertinya dia ingin membeli sesuatu yang sudah lama dinanti. Kita kan tau sendiri, dia itu orangnya sederhana dan mandiri. Tidak segan memberi uang ke temannya yang sedang kesusahan. Pantas saja ia bisa menjabat sebagai ketua OSIS tahun lalu." Jelas si Dinda panjang lebar.
"Baiklah, aku akan membantu mu. Menurutku dana patungan itu boleh saja. Tapi jangan sampai ketauan, takutnya nanti ia merasa ga enak." jawab Syifa dengan halus.

***



Disaat temannya sedang merencanakan sesuatu, Abidin masih tetap pada pendiriannya tidak mau ikut. Setiap ada gurunya bertanya, ia selalu menjawab "ga papa bu, saya cuma ingin berhemat untuk nerusin ke SMA nanti." Terus terang Abidin merasakan ketidaknyamanan. Reputasi, citra, dan eksistensinya sebagai mantan ketua OSIS akan rusak. Ia hanya bisa bertawakal kepada Sang Pencipta agar di mudah kan urusannya.

Saat melawan rasa ketidaknyamanan tersebut. Menjelang hari H, Sepulang sekolah.
"Abidiiin....." Teriak Adi dari kejauhan mendekati Abidin.
"Lu ga perlu khawatir lagi tentang tur perpisahan. Kata panitia nya, lu udah dipastikan ikut." ucap Adi sangat bersemangat.
"Masa sih, yang bener lu?" Abidin mencoba menyakinkan.
"Iyaa.." jawab Adi.

Setelah kejadian itu Abidin merasa senang sekaligus bingung. Ia merenung dan memikirkan, apa yang sebenarnya terjadi? Apakah ini sebuah konspirasi temannya agar ia bisa ikut karena ini merupakan momen sekali seumur hidup, atau gimana? Ia mencoba mengingat hal yang tlah dilakukan sampai dapat keajaiban seperti ini. Beberapa menit kemudian, ia teringat saat di perjalanan pulang sehabis sekolah, ia menyempatkan diri untuk berhenti di warung tuk beli minuman, setelah itu ia melihat kakek tua renta dgn di emperan warung tersebut. "sepertinya, Kakek ini kelaparan." gumam nya dalam hati. Lalu Abidin pun menghampiri kakek tersebut.

"Lagi ngapain Kek, sendirian aja." Abidin memulai.
"Lagi istirahat sebentar" jawab kakek itu sambil memegangi perut.
"Kakek udah makan?" Tanya Abidin.
"Belum, udah dua hari belum makan."

Abidin kemudian terus menanyakan tinggal dimana, punya anak berapa, dan sebagainya. Lalu Abidin memberikan dia sedekah 30 rupiah. Dan pergi meninggalkan Kakek tua tersebut.

"Makasih ya nak, semoga Allah membalas kebaikan kamu dan menjadikan kamu orang yang beruntung di antara orang-orang yang beruntung."
"Ya kek, saya pergi dulu yaa.." Abidin pun pergi melanjutkan perjalanan pulang naik motor meninggalkan Kakek tua itu.

Dari situ Abidin baru teringat lagi, mungkin karena ini dia bisa ikut tur perpisahan. Akhirnya Abidin pun bisa ikut tur perpisahan tanpa harus membayar alias gratis.

***


Hari Selasa pun tiba, tur pun dilaksanakan. Rombongan pun berangkat dan tiba di tujuan. Melakukan aktivitas yang sudah di jadwalkan, Dinda tampak senang bukan main, karena akhirnya Abidin bisa ikut tur perpisahan yang hanya sekali seumur hidup. Hingga malam pun tiba, rombongan tur menginap di villa yang sejak awal sudah di booking. Malam itu acara puncak tur ini, berbagi rasa, canda dan tawa bersama.

Lalu Abidin diberikan waktu untuk menutup acara puncak tersebut. "... Entah sampai bertahan. Saat seperti ini mungkin tak akan pernah kembali, Maka nikmatilah tur ini. Saat esok hari menjelang, maka biarkan hari ini menjadi kenangan. Terimakasih semuanya." Dengan nada yang menggelegar Abidin menutupnya dengan penuh penghayatan.




*Penulis lagi belajar bikin cerpen sudut pandang orang ketiga. Mohon kritikan dan sarannya ya. :)
Read More

Sabtu, 18 April 2015

Monster Tepi Kali

Sore itu sedikit mendung. Seperti biasa sepulang les aku pergi memancing. Satu kail, dan segelas cacing segar. Cacing yang aku dapatkan di pekarangan rumah. Hanya itu yang aku bawa. Aku tidak membawa ember atau plastik untuk menampung hasil tangkapanku. Aku pun tidak berani lama-lama berada di sungai. Baru 5 menit aku melempar umpan ke sungai, sudah ada sesuatu yang menyambar umpanku. Segera aku tarik senar pancingku. Aah.. Ternyata hanya sebuah kantong keresek yang berisi lumpur. Tapi aku sudah tidak terkejut lagi. Kejadian itu sepertinya hal yang sudah biasa terjadi. Aku kembali duduk. Berharap ada ikan lapar yang memakan umpanku. Walaupun aku tahu, sepertinya yang kulakukan itu sia-sia.

Sekitar satu jam aku berada di tepi sungai. Badanku mulai merinding. Makhluk hitam , buas , penghisap darah manusia mulai mengepungku. Nguuuungg.... Ngiiiingggg.... Aku melakukan perlawanan, dan mereka berlari terbirit-birit. Trttt.. Tttt... Trtttt...Suara itu terdengar lagi. Tapi ini berbeda. Sepertinya suara monster yang lebih ganas dari yang tadi. Suara itu semakin jelas. Terdengar semakin keras di telingaku. Tiba-tiba munculah sesosok makhluk tinggi besar seukuran manusia. Menggendong benda berbentuk balok di punggungnya. Tangannya panjang. Berbentuk runcing dan kadang mengeluarkan percikan bunga api. Tangannya dimasukan ke air sungai. Tiba-tiba ikan pun bergelimpangan. Inikah yang disebut Monster Tepi Kali ?


Read More

Sabtu, 04 April 2015

Obsesi tingkat tinggi

Khayalanku bersemi di taman hati, yang slalu penuh dengan obsesi. Tersenyum iri menyambut rasa dalam hati dan bintang berkicau melantunkan senandung keinginan pada sesuatu hal. Ditunjukan dengan gairah yang sangat besar, fantasi yang sangat liar, keganasan dan bahkan kegilaan. Ketika obsesi itu adalah lawan jenis, ada kekacauan antara obsesi dan cinta. Perseteruan tak kunjung henti, kegelapan pun datang menghampiri.

obsesi-tingkat-tinggi.jpg

Mengenali kamu lebih dekat mungkin mustahil. Kau berasal dari kalangan elit, hapenya aja iphone. Aku gak bisa berpura-pura bahwa aku sedang baik² aja. Mention kamu aja dikacangin. Apalagi ngobrol bareng, kayaknya itu semua hanya impian belaka. :oops:

Hampir setiap mata ini memandang, terkadang kamu lewat di hadapanku, entah sengaja atau ga sengaja. Yang jelas kamu slalu ada pesona tersendiri di mataku. Namun, gimana mungkin aku dapat memahat rasaku di hatimu sedangkan kau keras bagai batu, dingin bagai salju, dan jutek bagaikan orang yang tidak saling kenal. Ough! :frown:

Salahkah aku, bila aku mengagumimu dlm diam ? Tanpa sepengetahuan kamu ? Hmm.. Lagi² rasaku ini tertinggal. Menunggu sebuah Kesedihan itu datang. Kesedihan itu menghasilkan kesendirian. Dan akhirnya kesendirian melahirkan fantasi yg bermain di ruang imajinasi. :-x

Mungkin hanya lewat mimpi aku bisa ngobrol denganmu, bercengkrama layaknya sebuah teman. Aku bisa leluasa membuat imajinasi di dalam mimpi. Ketertarikan ku mulai dibangun. Dengan terciptanya mimpi, aku disini masih mempunyai harapan. Yaa paling tidak harapan itu tak pernah hilang di dalam mimpi. Karena rasa penasaran itu akan slalu ada.

Read More

Senin, 30 Maret 2015

Manfaat & hikmah mengimani alam ghaib

Selamat malam sobat. Sebenarnya ini sudah lama sih, tapi baru kesempetan nyebarin ini. Berhubung akhir² ini makin banyak aja orang disekitar lingkungan saya yang meninggal termasuk kakek saya. Dan di sini saya sama sekali gak bermaksud untuk menggurui, sesama Muslim harus saling mengingatkan bukan? Maka dari itu saya ingin membagi ilmu agama yang saya tau. Saya juga masih perlu banyak belajar, lagi pula ini juga berasal dari buku tulis saya. Jadi saya disini hanya ingin menyebarkan aja. Dan bisa dibilang ini adalah ringkasan yg singkat.

alam-lain-ilustrasi.jpg
ilustrasi



Memahami makna alam ghaib
Alam dapat dibedakan ke dalam dua bentuk, yaitu alam nyata dan alam ghaib. Alam nyata adalah alam yang dapat dilihat oleh manusia yang dapat dirasakan dan diketahui oleh panca indera manusia. Sedangkan alam ghaib tidak bisa dilihat dan tidak dapat diketahui keberadaannya oleh manusia. Keberadaan alam ghaib tidak m bisa dirasakan oleh manusia. Namun, kita harus menyakini keberadaannya sebagai bagian dari keimanan kita kpd Allah SWT. Ada pun beberapa manfaat dan hikmah mengimani alam ghaib, diantaranya.

Manfaat :

  1. Dapat menguji keimanan kita terhadap Allah SWT.
  2. Yakin bahwa alam ghaib itu bukti kekuasaan Allah SWT.
  3. Dapat tahu bahwa alam ghaib meliputi surga dan neraka adalah sebagai bentuk balasan bagi manusia


Hikmah :

  1. Membuat lebih ikhlas dalam beramal
  2. Yakin bahwa dunia ini tidak kekal
  3. Mendorong untuk selalu melakukan perintah Allah SWT.
  4. Mengingat untuk selalu berhati-hati dalam  menjalankan hidup di dunia.

Gimana? Udah pada tau kan sekarang manfaat dan hikmah mengimani alam ghaib? Pastinya dong. Semoga kita termasuk orang² yang selalu berfikir atas segala ciptaan Allah SWT. Dan selalu menuruti perintah-Nya. Akhir kata, berbuat baik lah kamu jika ingin bahagia dalam hidup ini, perbanyak bersyukur kepada Sang Pencipta dan teruslah berbuat kebaikan di dunia ini, sebelum kamu menyesal dan menderita di akhirat kelak. :)

Read More

Kamis, 05 Maret 2015

CARA INSTALL WORDPRESS terbaru

Assalamu'alaikum wr.wb.

Kali ini saya akan membrikan sedikit informasi ttg cara instal wordpress. kalian pasti tau bahwa wordpress adalah blog builder yg sangat terkenal. maka dari itu saya ingin membagikan nya. siapa tau bermanfaat. walaupun sudah banyak yg ngebahas.

Dibuat oleh :  Zulfahmi Adam 

  • CARA ONLINE
  • CARA OFFLINE

 

CARA INSTAL WORDPRESS  OFFLINE

Instalasi wordpress secara ofline artinya instalasi wordpress tanpa terhubung ke internet.Hal ini dapat dilakukan bila mempunyai Xampp (internet local) dan wordpress.


1. unduh aplikasi xampp di https://www.apachefriends.org/download.html  atau di

2. unduh aplikasi wordpress di http://www.wordpress.org 

3. install xampp, caranya ;

a.       Klik aplikasi xampp yang sudah didownload



a.       Klik run (dalam proses selanjutnya run atau next atau   ya)


bsSetelah aplikasi terinstal, klik gambar xampp control panel yang ada di desktop (untuk mengaktifkan aplikasi xampp)



Kklik tombol start  untuk Apache dan star untuk MySql sehingga muncul tanda running pada  Apache MySql




 


 

d.      Tanda xampp telah aktif



       


 

Buat database ; nama database = nama sendiri, lalu klik create

 

Catatan :

hebat, kamu sudah dapat menginstal xampp dan membuat database.Tahap berikutnmya kamu akan menginstal wordpress.Ok, dilanjuut.

 

4. Install wordpress, Caranya

a. Pindahkan polder wordpress yang sudah didownload ke dalam polder htdocs




 


Perhatian ! ..

lebih teliti lagi ! dan perhatikan dengan benar, berikut ini  isi folder wordpress.

Jadi, di dalam folder wordpress tidak ada lagi folder wordpress, walaupun ada, harus dihapus.


 


Ingat … di dalam folder wordpress  tidak ada folder wordpress lagi.

 

 

b. Buka browser, lalu ketik  http://localhost/wordpress, enter

c. klik  continue

 

d. klik  let’s go


e. Beri nama database, username, dan kotak password dalam keadaan kosong, kemudian klik Submit

f.        Klik  install wordpress



Read More

Selasa, 03 Maret 2015

Setetes keadilan

Hari semakin gelap
Angin malam mulai memeluk ku
Beberapa perasaan pun masuk begitu dalam
Tak usah kau tanya lagi

Perasaan itu perlahan masuk ke dalam tubuh ini
Merusak sistem kerja otak kanan
Aku hanya bisa diam dan terpaku
Memikirkan perasaan ini

Apakah ada yg salah ?
Apakah tindakanku ini salah ?
Sampai aku terikat hukuman seperti ini
Dimanakah keadilan yg dulu pernah ada ?

Terjepit oleh sisa waktu yg ada
Menunggu sebuah keajaiban
Aku tau hanya Allah lah yg lebih adil
Kuserahkan semua urusan hanya kepada Nya

Read More

Sabtu, 28 Februari 2015

Perdebatan Dalam Hati

angel-on-heart.jpg


Ufftt ... Susah rasanya kalau sudah ada bisikan² halus melintas di pikiran. Bawaannya mager terus. Sering terlintas di pikiran hasutan² yg mengajak saya untuk tdk melakukan perbuatan baik. Hingga pernah suatu saat saya benar² merasakan dampak buruk dari bisikan halus tersebut. Seperti ada dua insan yg saling memberi masukan di dalam hati saya. Antara yg jahat dan yg baik. Seperti yg banyak di ilustrasikan di berbagai film. Sekiranya seperti ini :

Jahat : "Sudahlah dam, nanti aja ngerjain tugasnya. Masih ada banyak waktu ini, tenang aja."

Baik : "Jangan dam, mendingan sekarang aja kmu ngerjain nya. Lebih cepat lebih baik."

Jahat : "masih lama ini waktunya, kamu kan bisa nyantai dulu."

Baik : "Jangan turuti dia dam, dia itu jahat. Ikutilah apa kata hatimu"

Bisikan² seperti itu kadang sering terjadi ketika ada pekerjaan yg blm terselesaikan, tugas numpuk, ada 2 pilihan yang harus dipilih atau biasa disebut labilisasi, dan sebagainya. Bahkan terkadang di dalam hati saya sering terjadi perdebatan yg tak berujung. Setelah saya goggling ternyata Hasutan atau bisikan jahat tersebut kebanyakan berasal dari bangsa jin dan setan yg biasa disebut "Waswasah". Bisikan itu sangat lembut banget sampe ga terasa masuk ke dalam hati kita. Bisikan² halus yang mengandung rayuan, bujukan, dan tipuan untuk melakukan kejahatan, maksiat, dan pengingkaran terhadap Allah Swt.

jahat-v-baik.jpg



Emang sih kita itu gatau persis gimana setan berbisik, tapi efek dari bisikan itu dapat sangat dirasakan dan dilihat dalam kehidupan nyata. Seperti percakapan diatas tadi. Jadi pada dasarnya "lapangan kerja jin, setan, dan iblis adalah hati dan pikiran manusia" karena itu hati dan pikiran harus selalu waspada. Dengan mengingat Allah SWT. melalui dzikir, itulah jalan yg menurut saya paling ampuh, bahkan satu-satunya jalan untuk membentengi bisikan rayuan tersebut. Dari ibnu Abbas ra, Rasulullah SAW bersabda :

"Sesungguhnya setan bercokol di hati putra-putri Adam, apabila ia lengah setan berbisik, dan apabila ia berdzikir setan menjauh."
(HR. Bukhori)


Tak dapat dipungkiri lagi bahwa bisikan, hasutan, rayuan, dan tipu daya yg sering terlintas itu adalah ulah setan dkk. Dan rasanya perdebatan di dalam hati ini pun akan selalu ada. Tinggal gimana sikap kita tuk menanggapi hasutan² tersebut. :)

Read More

Minggu, 22 Februari 2015

Perilaku Nilai positif orang yang berilmu dan bekerja keras

Selamat malam semuanya.. Malam ini adalah malam yg tepat untuk menyoroti tentang kaum muda yg menjadi penentu keberhasilan suatu bangsa di masa depan kelak. Di jaman sekarang, generasi muda mudi harus cepat bergerak, gesit, dan lincah. Dalam artian bahwa kita harus semangat tuk melanjutkan nasib bangsa kedepannya. Oleh karena itu harus kita harus berilmu dan memiliki semangat bekerja keras. Ada beberapa catatan harian di buku tulis saya ttg Perilaku dan nilai positif orang yg berilmu dan bekerja keras yg sayang kalau tak disebarkan walaupun, udh ribuan orang yg membahasnya.

Berilmu


Berilmu itu artinya pandai atau tidak bodoh, cerdas atau pintar. Berilmu adalah sikap perilaku yg didasarkan pada ilmu pengetahuan yg dimilikinya. Manusia yg berilmu adalah manusia yang memiliki ilmu pengetahuan, dan mau menggunakan akal sehatnya untuk berpikir jernih. Ilmu sendiri yg kelak akan menuntut kita meraih kesuksesan dan kebahagiaan, baik di dunia maupun di akhirat.

Mencari ilmu itu banyak caranya, salah satunya adalah membaca. Membaca buku, membaca artikel, membaca proses kehidupan, membaca sebab dan akibat yg terjadi di bumi ini, Dgn membaca kita bisa tau. Dgn membaca kita bisa mengerti. Membaca adalah gerbang pembuka segala ilmu pengetahuan. Al-Qur'an pun telah menjelaskan ttg perintah membaca. Allah SWT berfirman :

"Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan. Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah! dan Tuhanmu Yang Maha Pemurah. Yang mengajar (manusia) dengan perantaraan kalam. Dia mengajarkan kepada manusia apa yang tidak diketahuinya." (Q.S Al Alaq [96] 1-5)

Jadi, tdk diragukan lagi bahwa membaca itu sangat penting, untuk menjadikan pribadi yg berilmu.

Bekerja keras


Kerja keras berarti melakukan suatu usaha atau pekerjaan secara terus menerus tanpa mengenal lelah dan penuh semangat. Kerja keras juga dapat diartikan suatu tindakan atau perbuatan sepenuh hati yg dilakukan dengan segenap kemampuan yg dimiliki tuk meraih atau mendapatkan sesuatu yg diharapkan. Islam menganjurkan umatnya agar mau bekerja keras dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Sebaliknya, islam membenci umatnya yg hanya bermalas-malasan dan tidak mau bekerja keras. Rasulullah SAW. bersabda :

"Bekerjalah kamu untuk duniamu, seakan engkau hidup selamanya. Dan beribadahlah kamu untuk akhirat mu seakan-akan kamu mati besok"
(HR Abu Daud)


Hadits diatas adalah dalil sekaligus motivasi buat kita tuk selalu bekerja keras. Kerja keras sama aja dgn menghargai waktu dan lebih dekat pada hasil yg lebih optimal.

Sebagai seorang muslim, kita harus mengetahui bentuk perilaku dan nilai positif orang yg berilmu dan bekerja keras, agar dapat meneladaninya kedua unsur tersebut dalam kehidupan sehari-hari. Diantara bentuk perilaku orang yg berilmu dan bekerja keras untuk para pelajar seperti saya adalah sebagai berikut :

  1. Slalu siap belajar dalam setiap kesempatan
  2. Berorientasi dan melihat ke depan
  3. Tidak menunda-nunda pekerjaan
  4. Memiliki motivasi yg tinggi dalam belajar



Adapun Nilai positif orang yg berilmu dan bekerja keras adalah sebagai berikut :

  1. Optimis dalam hidupnya
  2. Rajin berdoa dan berusaha
  3. Slalu bersabar
  4. Mendapatkan kedudukan yg tinggi disisi Allah SWT.



Akhir kata, teruslah mencari ilmu sampai ke ujung dunia. Dan abaikan semua rasa malas yg hinggap pada diri sendiri dan cobalah bekerja keras mulai detik ini hingga seterusnya, hingga kalian merasakan manfaatnya.

Read More

Jumat, 13 Februari 2015

Perilaku orang yang beriman pada hari akhir

Selamat malam semuanya .. Kalau kita bicara tentang hari akhir pasti ga akan ada habisnya. Semua misteri, pertanda, bahkan kapan terjadinya pun tak ada seorang pun yang tau. Pada hari itu semua makhluk dilanda kepanikan. seperti laron yang mendekati cahaya lampu, ini akhir dari segalanya. Tak ada makhluk yang selamat dari peristiwa ini. Sejak meninggalkannya Nabi Muhammad SAW. sebenernya kita sudah berada diakhir zaman. Karena Nabi Muhammad SAW. adalah nabi akhir zaman. Jadi bisa dibilang kita hidup di akhir zaman. Zaman dimana yang buruk jadi baik, yang baik jadi buruk. Hampir tak ada perbedaan antara yang baik dgn yang buruk. Rasulullah SAW bersabda :

Akan datang suatu zaman dimana manusia tak lagi mempedulikan apakah yang dia cari itu halal ataukah haram.
(HR. Bukhari dari Abu Hurairah)


Oleh karena itu sebelum terlambat, kita harus terus beribadah kepada Allah SWT. dimanapun kapanpun. Kita pun harus percaya bahwa hari akhir itu pasti ada. sesuai dengan Rukun iman yang ke 5 yaitu iman kepada hari akhir. Jadi, yang dimaksud dengan iman kepada hari akhir adalah mempercayai dan menyakini akan adanya kehidupan yang kekal dan abadi setelah kehidupan dunia yang fana ini.

end-is-near.jpg


Maka dari itu manusia harus percaya bahwa suatu saat nanti dunia yang kita huni beserta isinya akan hancur. Dan akan mulai menjalani kehidupan kekal di akhirat nanti. Ada beberapa contoh perilaku seseorang yang beriman pada hari akhir yang sudah agak lama nempel di buku catatan saya. Daripada nganggur mendingan saya share, biar lebih bermanfaat bagi orang banyak. Berikut ini contohnya, disimak ya :

  1. Semangat dan optimis melakukan amal sholeh.
  2. Menghindari diri dari perbuatan buruk.
  3. Bersikap rendah hati dan tidak sombong.
  4. Mengontrol diri agar tidak tergelincir ke jalan yang tidak diridhoi Allah SWT.
  5. Hidupnya penuh tanggung jawab.

Nah, sekarang pastinya udah pada tau kan gimana perilaku seseorang yang beriman pada hari akhir. Semoga yang belum tau jadi tau, yang sudah tau makin tau dan yang pastinya semoga bermanfaat.

Laksanakan segala apa yang diwajibkan Allah, niscaya kamu menjadi orang yg paling bertakwa.
(HR. Ath-Thabrani)
Read More

Jumat, 06 Februari 2015

Class 3 Story

class3story.jpg
via : MCI

Ini bukan tentang perjuangan, ini lebih kepada sebuah kisah yg sering ditemui setiap kelas 3. Tahun ini kita akan mencetak sejarah lagi vroh. Hah ? Sejarah apaan ?? Kita akan membuat sejarah sebagai generasi muda yang menghadapi Ujian Nasional untuk terakhir kalinya. Temen² pastinya udah pada siap dong? hehe.. Oya apakah kalian dah dapet kisi² untuk UN apa belum? Kalo udah dipelajari dengan baik. Tapi sebelum Ujian Nasional berlangsung, pasti ada beberapa tahapan yang harus dilalui.

1. Pendalaman materi

buku.jpg
 
Yg pertama ada pendalaman materi, sesuai dengan namanya pendalaman materi adalah suatu usaha percepatan pendalaman 4 pelajaran yg di ujiankan. Mempercepat proses pembelajaran disini bisa dibilang terlalu terburu-buru, Dan kadang bisa membuat murid stress. Gimana ga stress? Yg tadinya pendalaman materi itu bertujuan supaya siswa paham,tapi sekarang malah bertujuan yg penting semua materi yg diujiankan udah dibahas. Di saat² kaya gini tuh rasanya otak dah overload. Pemahaman kan butuh proses, ada murid yg cepet bgt ngarti, ada jg yg ga mudeng. Kalo saya si termasuk yg agak faham kalo dijelasin, Apalagi soal itung²an. Tapi ada beberapa materi yang untuk memahami itu butuh waktu, seperti hapalan, rumus, dan sebagainya.
2. Try Out



Try out ini adalah tes tulis untuk latihan ujian atau percobaan ujian. Try out dilakukan untuk mengukur sejauh mana tingkat kesiapan kita dlm menghadapi Ujian Nasional dan try out dilaksanakan supaya murid tidak langsung deg-degan atau panik saat menjalankan kali Ujian Nasional. Try out dari dinas biasanya dilakukan 2 kali, dan kadang sekolah pun mengadakan try out sendiri beberapa kali.
3. Ujian Praktek

melukis.jpg

Ujian praktek merupakan salah satu dari tiga aspek Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN). Maka dari itu ujian praktek ini sangat penting. Hampir semua pelajaran ada ujian prakteknya, mulai dari B.Indonesia sampe sbk. bahkan ada ujian praktek tambahan yg bkn dari pelajaran misalnya masak.
4. UH2 atau UTS

Ulangan Harian 2 atau Ulangan Tengah Semester adalah kegiatan yg dilakukan oleh Guru atau pendidik tuk mengukur pencapaian kompetensi murid setelah melaksanakan 8 – 9 minggu kegiatan belajar mengajar.
5. Ujian Sekolah

Ujian-sekolah.jpg
 
Ujian sekolah adalah kegiatan pengukuran pencapaian kompetensi peserta didik yang  dilakukan oleh satuan pendidikan untuk memperoleh pengakuan atas prestasi belajar dan merupakan salah satu persyaratan kelulusan dari satuan pendidikan. Ini adalah salah satu poin penting juga, untuk kelulusan.
6.Ujian Nasional

ujian-nasional.jpg
 

Dan yg terakhir adalah Ujian Nasional, yaitu salah satu jenis evaluasi yg dilakukan pada dunia pendidikan dan disesuaikan dgn standar pencapaian hasil secara nasional. Mau ga mau, harus mau. Siap ga siap, harus siap. Karena ini adalah final dari sederet ujian yg dilakukan pada setiap tingkat jenjang pendidikan.

Nah itu tadi beberapa hal yang  sering kita jumpai disetiap akhir tingkat jenjang pendidikan, SD, SMP, dan SMA. semua pasti pernah ngalamin seluruh kegiatan tersebut kan? mungkin namanya aja yang berubah-ubah. Tapi isinya sih sama aja. Jadi intinya ujian jgn dibikin ribet, tetap tenang dan di nikmati aja. Biarkan semua berjalan sebagaimana mestinya. :)






Daftar pustaka

Read More