Sabtu, 27 Desember 2014

Belajar Bahasa QDJY

Selamat malam semua .. banyak sobat MWB  yang bertanya kenapa  saya kadang suka make bahasa yang asing di telinga dan mungkin susah juga untuk dibaca pada beberapa postingan saya. Ada sebagian orang yang sering kali bertanya, contoh nya seperti ini



okeh, biar saya jelaskan tentang bahasa unik yang satu ini. Jadi bahasa ini disebut dengan bahasa QDJY, berasal dari akun twitter yg bener² absurd. Tweetnya ga pernah copas. Karena dia emang unik, seunik kepalanya. Daripada penasaran langsung aja di cek » @QDJY . Dia menggunakan bahasa yang khas yaitu bahasa Republik-nya sendiri, bahasa QDJY. Btw, saya tau Republik QDJY beserta bahasanya dari salah satu aktor komik strip anti mainstream Indonesia, Si Juki. Karena bahasanya unik sejak itu saya mempelajari bahasa QDJY dan sekarang udh bisa menggunakannya.

Belajar bahasa QDJY


“PRTAMA-TAMA MARYLAH QYTA OOTJAPQAN POODJA DAN POODJY XOOQOOR QYTA QHADYRAT TOOHAN IANG MAHA ESA.”

gimana, Bingung ga bacanya? ehh tunggu dulu, ini blm seberapa loh. Hmm penasaran penulisan dan lafalnya bahasa QDJY? Oke, sekarang kita pelajari dasar dari Bahasa QDJY, disimak ya sob.

Huruf "C" berubah menjadi "TJ"
qdjy-huruf-c.jpg
Contoh :
  1. kacau = QATJAW
  2. cewek = TJWEQ
  3. banci = BANTJY
  4. curut = TJOOROODH
Huruf "E" (contohnya pada kata : "Kelas", "Serem", "Ganteng") dihilangkan.
qdjy-huruf-e.jpg
Contoh :
  1. Kelas = QLAS
  2. Serem = XRM
  3. Ganteng = GANTNG
  4. Benar = BNAR
Huruf ‘Ė’ (contohnya pada kata : "Ėnak", "stréss", "pésék") tetap dituliskan.

Contoh :
  1. Kresek = QRESEQ
  2. Cewe =TJEUE
  3. Kampret = QAMPRET
  4. Kentut = QNTOOT
Huruf "e" Lagi
QDJY-huruf-e-lagy.png

Contoh : Sama seperti yg sudah di sebutkan sebelumnya di atas

3. Huruf "F" berubah menjadi Huruf "V"
qdjy-huruf-f.jpg
Contoh :
  1. Final = VYNAL
  2. Kafir = QAVYR
  3. Nafsu = NAVSOO
  4. Fakir  = VAQYR 
Huruf "i" berubah menjadi "Y"
qdjy-huruf-i.jpg
Contoh :
  1. Gigi = GYGY
  2. Intim = YNTYM
  3. Pinsil = PYNSYL
  4. Sepi = XPY
Huruf "J" berubah menjadi Huruf "DJ"
QDJY-huruf-j.jpg
Contoh :
  1. Keji = QDJY
  2. Jalan = DJALAN
  3. Salju = XALDJOO
  4. Jakun = DJAQOON
Huruf "K" berubah menjadi Huruf "Q"
QDJY-huruf-k.jpg
Contoh :
  1. Makan = MAQAN
  2. Kardus = QARDOOS
  3. Rokok = ROQOQ
  4. Keparat = QPARADH
Huruf "S" menjadi "X" jika di awal kata atau diapit oleh huruf konsonan.
QDJY-huruf-s-2.jpg
Contoh :
  1. Sabun = XABOON
  2. Singkong = XYNGQONG
  3. Santai = XANTAY
  4. Sosis = XOSYS
Huruf "S" tetap jadi S, jika di awal dan akhir kata, atau diapit huruf vokal
QDJY-huruf-s.jpg
Contoh :
  1. Masak = MASAQ
  2. Bablas = BABLAS
  3. Kasus = QASOOS
  4. Narsis = NARSYS
  5. Sebelas = XBLAS
Semua Huruf "U" bisa menjadi "OO"
QDJY-huruf-u.jpg
Contoh :
  1. Upil = OOPYL
  2. Busuk = BOOSOOQ
  3. Tahu = TAHOO
  4. Ubi = OOBY
Huruf "U" juga bisa menjadi "W"
QDJY-huruf-u-lagy.jpg
Contoh :
  1. Galau = GALAW
  2. Semua = SMWA
  3. kuota = QWOTA
Semua huruf "W" berubah menjadi "U"
QDJY-huruf-w.jpg
Contoh :
  1. Mawar = MAUAR
  2. Wasit = UASYT
  3. Selow = XLOU
Semua huruf "Y" jadi "I"
qdjy-huruf-y.jpg
Contoh :
  1. Alay = ALAI
  2. Kayang = QAIANG
  3. Yoyo = IOIO
  4. Lebay = LEBAI


Nah, gimana ? udh pd bisa make bahasa QDJY blm ? awalnya sih emang agak bingung tapi lama kelamaan jg pasti ngerti, mungkin sampe disini aja dulu ya postingan saya kali ini kalo ada yg ingin bertanya silahkan berkomentar dan jgn lupa like Fanspage saya disini.

© source @QDJY

2 komentar:

Silahkan komentar, bebas asal sopan dan relevan.